Unik...! ayam tanpa bulu


Ada sebagian orang, ayam mungkin hanya sebagai sumber protein hewani. Namun bagi sebagian orang, ayam merupakan satwa menarik yang pantas dihargai sampai jutaan rupiah.

Akan tetapi ayam yang jadi kegemaran para pecinta unggas tersebut berasal dari ras khusus yang tergolong unik dan langka.

Seperti ayam tanpa bulu, ayam tanpa bulu tersebut merupakan spesies hasil persilangan yang dikreasikan oleh Avigdor Cahaner, ilmuwan yang berasal dari Israel. Ayam tanpa bulu merupakan perpaduan antara ayam broiler dan ras featherless neck atau leher tanpa bulu.

Sebuah ide di balik pengembangan ayam tanpa bulu ialah membuat ayam yang lebih efisien untuk dibudidayakan di negara-negara yang beriklim hangat. Selain itu juga, ayam ini bisa meningkatkan efisiensi di tempat-tempat penyembelihan sebab tidak membutuhkan waktu untuk mencabut bulunya.

Namun sayang, ayam tanpa bulu jantan juga kesulitan untuk kawin karena mereka tidak bisa mengepakkan sayapnya untuk jaga keseimbangannya. Sedangkan ayam tanpa bulu betina lebih rentan terhadap parasit, penyakit kulit, serangan nyamuk, perubahan suhu, dan sengatan matahari sebab tidak mempunyai bulu yang juga berfungsi sebagai pelindung tubuhnya.
LIKE & SHARE

0 Response to "Unik...! ayam tanpa bulu"