Hobi membawa rezeki


Zaman sekarang adalah zamannya media sosial, untuk mencari uang bisa diperoleh dengan cara apa saja. Bahkan hobi sekalipun bisa dimanfaatkan untuk mengais rezeki. Seperti seorang pria yang berasal dari Belanda yang sukses mendapatkan penghasilan lewat Instagram.


Eelco Roos adalah spesialis di perusahaan komputer bergengsi IBM. Dia hobi travelling dan fotografi. Di setiap tempat yang di kunjunginya, Eelco Roos tidak lupa mengabadikan momen-momen penting dan indah dengan bidikan kameranya.

Pada suatu hari Eelco Roos memutuskan untuk mengunduh aplikasi Instagram melalui ponselnya dan mulai mengunggah foto-foto hasil bidikannya ke jejaring sosial Intagram.


Rupanya banyak yang menyukai karya Eelco Roos. Dalam waktu yang singkat saja followernya meningkat pesat. Travel dan fotografi, dua hal yang bermula dari hobi saja sudah membawa Eelco Roos menjadi selebriti Instagram.

 

Setelah mencapai angka 10.000, sejumlah perusahaan besar mulai ingin untuk mengajaknya bekerjasama. Sebut saja Samsung, KLM, dan juga Johnnie Walker yang sempat mendekatinya untuk berkolaborasi.

Setelah itu Eelco Roos mengundurkan diri dari pekerjaannya selama 10 tahun dan memutuskan untuk fokus dengan profesinya yang baru ini, fotografer profesional.


"Bekerja di bidang IT tidak pernah menjadi profesi impian saya," ungkap Eelco Roos. "Fotografi selalu menjadi gairah besar saya," ungkapnya.


Eelco Roos yakin bahwa orang lain juga bisa mengambil langkah yang sama seperti dirinya. Dia ingin menunjukkan kepada orang lain bahwa dengan kecanggihan teknologi kita bisa mengambil gambar yang indah dengan beberapa keterampilan fotografi dasar. Dan yang paling penting adalah bisa menghasilkan uang melalui gambar-gambar tersebut.
LIKE & SHARE

0 Response to "Hobi membawa rezeki"