Honda incar Alex Rins untuk gantikan Pedrosa


Habisnya kontrak Dani Pedrosa pada akhir 2016 mendatang, Repsol Honda dikabarkan mulai gencar untuk mencari penggantinya. Media Spanyol, AS melansir bahwa tim tersebut sedang mengincar pebalap Paginas Amarillas HP 40 Moto2, Alex Rins.

Repsol sebagai sponsor utama tim pabrikan Honda dikabarkan sebagai pihak yang sangat menginginkan Alex Rins. Perusahaan pelumas asal Spanyol tersebut memang dikenal bukan cuma berperan sebagai sponsor sejak tahun 1995, namun juga ikut serta dalam menentukan pebalap.

Alex Rins sendiri sebenarnya sudah di incar oleh Yamaha semenjak tahun lalu melalui Monster Yamaha Tech 3. Pebalap berusia 19 tahun tersebut ditawari kontrak untuk melompat langsung dari Moto3 ke MotoGP, tapi menolak dengan alasan ingin beradaptasi di kelas Moto2 terlebih dulu.

Prestasi Alex Rins yang merupakan runner up Moto3 tahun 2013 ini cukup baik. Sekarang ini, Alex Rins berada di peringkat kelima pada klasemen pebalap dengan 87 poin dan koleksi tiga podium.
LIKE & SHARE

0 Response to "Honda incar Alex Rins untuk gantikan Pedrosa"