Ilustrasi
Sikap yang sudah dilakukan oleh Bharada Imam Hanafi layak mendapatkan pujian. Imam Hanafi adalah Anggota Subden 4 A Garut ini sukses melumpuhkan tiga penjahat jalanan yang mau merampas sepeda motor miliknya. Dan empat penjahat lainnya lari terbirit-birit melihat ketangkasan Imam Hanafi ketika membela diri.Kisahnya, pada hari Kamis 29 Oktober 2015, pukul 22.05 WIB dia melintas di Jalan Merdeka, Kota Garut seorang diri. Tapi beberapa suara motor tiba-tiba mendekati dirinya. Imam Hanafi yang sudah tidak berpakaian dinas tersebut diteriaki oleh para penjahat jalanan itu untuk menghentikan laju kendaraannya dengan menodongkan samurai.
Keberanian Imam Hanafi ternyata tidak diragukan lagi, walaupun dengan tangan kosong dia menghajar habis penjahat yang membawa samurai dan senjata tajam lainnya itu. Imam Hanafi justru menantang penjahat tersebut untuk berkelahi.
"Bharada Imam Hanafi langsung menghentikan sepeda motornya dan melakukan perlawanan dengan memukul tersangka yang memegang samurai," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Sulistyo Pudjo Hartono, Jumat 30 Oktober 2015.
Bharada Imam Hanafi yang mulai emosi kemudian berhasil merebut pisau lipat dari salah satu penjahat tersebut. Perkelahian sengit sempat terjadi. Namun ternyata penjahat tersebut mulai gemetaran saat tiga penjahat itu berhasil dilumpuhkannya.
"Tidak berapa lama berkelahi, 3 orang tersangka kabur ke arah gang dan 1 orang melarikan diri menggunakan motor," terangnya.
Penjahat yang kalah ditangan Imam Hanafi ialah HA, FB dan PI. Beserta barang bukti berupa tiga sepeda motor para pelaku.
Bharada Imam Hanafi yang mengalami luka memar di wajah langsung menghubungi piket penjagaan Subden 4/A. "Selanjutnya pelaku dan barang bukti berhasil diamankan," ungkapnya.
Kesatuannya kemudian berkoordinasi dengan Satreskrim Polres Garut untuk menyerahkan tersangka dan barang bukti. Kasusnya saat ini ditangani oleh Satreskrim Polres Garut. Imam Hanafi sudah dimintai keterangan sebagai saksi.
LIKE & SHARE
0 Response to "Anggota Polisi ini hajar tujuh orang penjahat jalanan dengan tangan kosong"
Posting Komentar