Shabani, si gorila tampan


Gadis-gadis di Jepang saat ini tengah tergila-gila dengan kegagahan Shabani. tapi Shabani bukan seorang pria, Shabani adalah seekor gorila jantan penghuni kebun binatang Higashiyama, Nagoya.

Gadis-gadis Jepang selalu menggunakan frasa ikemen untuk menggambarkan sosok Shabani. Frasa ikemen tersebut biasanya digunakan untuk mendeskripsikan ketampanan seorang pria.


Ketampanan Shabani, si gorila jantan seberat 180 kg tersebut membuat para gadis Jepang yang datang ke kebun binatang Higashiyama tersebut tidak sabar untuk menanti aksi si gorila. Akan tetapi, Shabani bukan tipe gorila yang aktif dalam bermain. Dia lebih bersikap kuat tapi pendiam.

Menurut dari sejumlah laporan, selalu terdapat kerumunan pengunjung perempuan di luar kandang Shabani. Mereka semua menanti untuk menyaksikan ketampanan si gorila tersebut.


Gorila punggung perak berusia 18 tahun tersebut selalu membuat kagum para pengunjung dan penggemarnya dengan aksinya yang suka merenung dan otot-ototnya yang berisi.

Shabani dibesarkan di kebun binatang Taronga, Sydney, Australia kemudian dipindahkan ke Jepang pada tahun 2007. Sebenarnya Shabani tidak terlalu populer di masa-masa awalnya tinggal di Jepang. Akan tetapi, gaya berfotonya yang diunggah ke media sosial membuat Shabani digemari.

Karena populernya Shabani, manajemen kebun binatang Higashiyama saat ini menggunakan wajah gorila tersebut sebagai bintang iklan dan kampanye kebun binatang itu.
LIKE & SHARE

0 Response to "Shabani, si gorila tampan"