Jorge Lorenzo : Valentino Rossi adalah pebalap yang lebih berhak menjadi pemenang


Jorge Lorenzo, Pebalap Movistar Yamaha MotoGP yakin bahwa sang rival, The Doctor memang pantas untuk meraih kemenangan MotoGP Belanda pada akhir pekan lalu dari Marc Marquez. Hal tersebut ia sampaikan dalam wawancaranya bersama AS.

Valentino Rossi dan Marc Marquez memang bertarung sangat sengit semenjak start sampai finis. Bahkan kedua pebalap tersebut bersenggolan di chicane terakhir. Karena senggolan tersebut, Valentino Rossi terpaksa harus melebar dan memotong area gravel sebelum akhirnya memenangi balap dengan selisih waktu 1,2 detik dari Marc Marquez.

Jorge Lorenzo finis urutan ketiga mengaku telah melihat insiden tersebut melalui layar raksasa di Sirkuit Assen Belanda. "Vale lah yang pertama kali masuk ke tikungan tersebut, sedangkan Marc Marquez melaju di jalur dalam dan mereka bersenggolan. Apabila dilihat, Vale bisa saja tidak kembali ke lintasan. Namun Valentino Rossi adalah pebalap yang lebih berhak menjadi pemenang," ungkapnya.

Dengan kemenangan tersebut, The Doctor semakin mantap di puncak klasemen pebalap dengan 163 poin, cuma unggul 10 poin di atas Jorge Lorenzo yang di peringkat kedua. Peringkat ketiga ditempati oleh pebalap Ducati, Andrea Iannone dengan 107 poin, unggul 18 poin dari Marc Marquez di posisi keempat.
LIKE & SHARE

0 Response to "Jorge Lorenzo : Valentino Rossi adalah pebalap yang lebih berhak menjadi pemenang"