Aplikasi anti-iklan (Ad Blocker) bernama AdBlock akan dirilis ke perangkat smartphone


Kegiatan browsing di smartphone kerap kali bisa berubah menjadi sangat menjengkelkan karena munculnya iklan di layar sampai berkali-kali. Untuk atasi masalah ini, ada satu aplikasi yang bisa di gunakan.

Aplikasi anti-iklan (Ad Blocker) bernama AdBlock yang sudah beredar untuk perangkat PC akhirnya akan dirilis ke perangkat smartphone.

Adblock untuk perangkat Android bakalan hadir dalam bentuk browser. Browser yang dibuat berdasarkan browser Firefox untuk Android ini akan membuat para pengguna bebas browsing di dunia maya tanpa harus terganggu oleh iklan yang menjengkelkan seperti iklan pop-up dan lain sebagainya.

Untuk sekarang ini, Browser Adblock masih dalam versi Beta. Kemungkinan Adblock untuk Android tersebut akan meluncur ke Google Play Store dalam waktu dekat ini.
LIKE & SHARE

0 Response to "Aplikasi anti-iklan (Ad Blocker) bernama AdBlock akan dirilis ke perangkat smartphone"