Dua Lembaga harus bertemu,untuk cegah insiden di Batam meluas


Insiden tertembaknya 4 anggota TNI oleh Brimob di Batam kepulauan Riau kemarin, kembali menyita perhatian anggota parlemen. Anggota Komisi III DPR RI, Martin Hutabarat menilai, petinggi dua lembaga pengamanan negara tersebut harus bertemu untuk meredakan konflik kedua lembaga tersebut agar tidak semakin meluas ke anggota masing-masing di wilayah lain.

“Saya kira pimpinan Polri dan TNI harus bertemu untuk meredam jangan sampai meluas. Sebab itu bisa merugikan bagi masyarakat,” ungkap Martin di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (22/9).

Politisi Partai Gerindra tersebut menambahkan, petinggi TNI dan Polri harus segera melakukan klarifikasi agar informasi tidak menjadi simpang siur dan menimbulkan berbagai spekulasi.

“ Itu akan mengganggu stabilitas jika Polri dan TNI tidak bisa mengonsolidasikannya,” tambah Martin.
LIKE & SHARE

0 Response to "Dua Lembaga harus bertemu,untuk cegah insiden di Batam meluas"