Sofyan Djalil : harga bahan pokok naik ikuti BBM subsidi


Menteri Koordinator Perekonomian Sofyan Djalil sudah bosan mendapati kenaikan harga BBM subsidi yang selalu diikuti oleh lonjakan harga bahan pokok. Bahkan harga cabai dan bawang merah sudah melonjak lebih dulu sebelum harga BBM subsidi naik.

Atas dasar tersebut, Sofyan berjanji bakal mengefisienkan sistem distribusi bahan pokok.

"Menjaga efektifitas logistik di pelabuhan untuk barang konsumsi. Betul-betul di monitor apakah cabai dari Lombok harus antre di pelabuhan hingga mengurangi biaya," ungkapnya usai rapat koordinasi lintas kementerian.

Menurutnya, kebijakan impor bahan pokok tidak tepat dilakukan Indonesia yang notabene negara agraris. Untuk menghentikan hal tersebut, pemerintah bakal menerapkan sejumlah teknologi untuk meningkatkan produksi pertanian.

"Maka dalam waktu dekat akan ada studi teknologi sprinkler, rumah kaca. Teknologi ini akan di coba hingga lonjakan harga cabai tidak akan lagi menjadi headline," terangnya.

Selain Sofyan, rapat koordinasi lintas kementerian itu juga dihadiri oleh Menteri Koordinator Kemaritiman Indroyono Soesilo, Menteri Perhubungan Ignasius Jonan.

Kemudian, Menteri Keuangan Bambang P.S Brodjonegoro, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Gubernur Bank Indonesia (BI) Agus Martowardojo.

Menkeu mengungkapkan bahwa pertemuan tersebut juga membahas tarif transportasi umum pasca penaikan harga BBM subsidi. " Sedang dibahas terkait tarif angkutan umum antar provinsi, jika antar dalam kota belum," ungkapnya sambil tergesa-gesa meninggalkan lokasi pertemuan.
LIKE & SHARE

0 Response to "Sofyan Djalil : harga bahan pokok naik ikuti BBM subsidi"