Seorang ABG bawa sabu pesanan ayah

Ilustrasi
ABG pembawa sabu ditangkap Satreskoba Polresta Solo, Rabu (10/12) pagi, diduga pelaku akan memberikan sabu yang dibawanya itu untuk ayahnya yang saat ini ditahan di salah satu rutan di sekitar Solo.

Berdasarkan hasil penyidikan yang dilakukan oleh polisi selesai mengambil sabu dari Surabaya, MAB mau mengantarkan barang haram tersebut ke ayahnya.

Kasatnarkoba Polresta Solo, Kompol Kristiyono mengatakan polisi masih mengembangkan kasus tersebut.

"Kami menduga, barang haram tersebut akan dikirimkan kepada ayahnya yang dipenjara di salah satu rutan di kawasan Solo Raya," ungkapnya, Rabu (10/12).

Sementara itu penangkapan MAB sempat menggegerkan warga disekitar kejadian. Soalnya pada saat akan diringkus, ABG yang juga seorang residivis penjambretan tersebut ditangkap di pintu perlintasan kereta api Petoran, Jebres.

Arus lalu lintas yang cukup padat tersebut dibikin macet, gara-gara terjadi kejar-kejaran dan MAB sempat melawan pada saat akan ditangkap bersama warga.

MAB akhirnya bisa dilumpuhkan oleh beberapa personel polisi. MAB akhirnya menyerah dan dibawa ke Mapolresta Solo.

Kasat Narkoba Polresta Solo, Kompol Kristiyono mengatakan setelah menangkap tersangka, polisi pun menggeledah bagasi sepeda motor tersangka. Mereka menemukan 3,5 gram sabu seharga Rp 350 juta.

"Tersangka ini memang target operasi dan sudah kami buntuti 2 hari sebelumnya," jelas Kristiyono.

Kepada polisi, tersangka mengakui baru sekali ini melakukan transaksi narkoba. Dia dijanjikan uang Rp 2 juta oleh seseorang yang belum jelas identitasnya.
LIKE & SHARE

0 Response to "Seorang ABG bawa sabu pesanan ayah"