Marc Marquez melayangkan kritik pada Honda mengenai masalah akselerasi RC213V

Marc Marquez melayangkan kritik pada Honda mengenai masalah akselerasi RC213V

Marc Marquez, Pebalap Repsol Honda terjatuh pada lap ke 16 MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans pada hari Minggu 8 Mei 2016 dan hanya finis ke urutan 13. Hasil tersebut membuat puncak klasemen direbut oleh Jorge Lorenzo.

Start posisi kedua, Marc Marquez turun ke posisi keempat di lap pertama dan harus berjuang melawan Valentino Rossi dan Andrea Dovizioso. Namun sayang, Marc Marquez dan Andrea Dovizioso sama-sama terjatuh di lap ke 16. Marc Marquez berhasil melanjutkan balapan dan finis di posisi ke 13.

"Balapan saya baik, mengingat akhir pekan ini begitu berat, nyaris saja naik podium. Tapi ban depan saya selip di tikungan kelima. Saya kecewa, tapi inilah yang terjadi jika kurang akselerasi. Anda harus memperbaikinya di titik pengereman, dan berkendara seperti ini selama 28 lap sangatlah mudah dalam melakukan kesalahan," kata Marc Marquez.

Marc Marquez, empat kali juara dunia berusia 23 tahun ini kembali melayangkan kritik pada Honda mengenai masalah akselerasi RC213V yang tidak kunjung selesai semenjak akhir musim lalu. Menurut Marc, bila tak kunjung terselesaikan, hal ini bisa mempengaruhi mentalitasnya di sisa musim ini.

"Masalahnya ialah kami tertinggal di akselerasi. Apabila berhasil memperbaikinya, motor kami akan jadi salah satu yang terbaik. Ini sangat berat bagi mental Anda bila Anda tahu tidak bisa menempel pebalap lain di lintasan lurus. Namun saya tahu Honda bekerja keras, saya percaya pada mereka," pungkasnya.[Sumber]
LIKE & SHARE

0 Response to "Marc Marquez melayangkan kritik pada Honda mengenai masalah akselerasi RC213V"