Dalam Ketaatan Ada Kecantikan

Dalam Ketaatan Ada Kecantikan
Ilustrasi foto : Aboutislam
Oleh: Minah, S.Pd.I
Penulis Motivasi

NGOMONG-ngomong tentang kecantikan, banyak loh para perempuan ingin tampil cantik dalam segi fisiknya. Sehingga mereka berlomba-lomba untuk tampil cantik. Baik menggunakan make up untuk wajahnya, bahkan dari segi penampilan pun dibuat modis, dan ada juga nih, merasa sudah lebih cantik, sehingga berlaku sombong bahkan tak sering malah merendahkan orang yang mempunyai  wajah yang biasa-biasa saja. Sombong banget euy…

Sobat, jika cantik wajahmu hanya karena make up, itu pasti akan hilang jika di basuh dengan air. Suatu hari nanti pasti cantik di wajahmu akan menjadi keriput, ketika keriput apa yang akan kamu banggakan dari wajahmu? Janganlah berlaku sombong di dunia ini hanya karena wajah yang cantik, jika diberi wajah yang cantik oleh Allah, maka banyak-banyaklah bersyukur. Bagi mereka yang diberi wajah yang kurang cantik tetaplah bersyukur dan tak perlu khawatir. Sebab, cantik atau tidak cantiknya seseorang, tidak menghantarkan kepada takwa dan surganya Allah Subhanahu wa Ta’ala.

Berbicara tentang kecantikan, cantik itu relatif tergantung dari sudut pandang orang-orang yang bersangkutan. Tidak  ada ukuran yang paten dalam menentukan cantik pada diri seseorang perempuan. Tapi yang pasti, cantik itu adalah anugerah yang diberikan oleh Allah Subhanahu Wa Ta’aala yang harus kita syukuri.

Perempuan yang cantik adalah wanita yang dia menghiasi dirinya dengan kepribadian Islam. Ia bagai bidadari bumi yang membuat para bidadari di Surga cemburu padanya atas kepribadiannya yang luar biasa.

Rasulullah bersabda: “ Dunia adalah perhiasan, dan sebaik-baiknya perhiasan adalah wanita sholehah.” (HR.Muslim)

Dialah teladan bagi orang sekitarnya. Kecantikan yang berasal dari kepribadiannya, menjaga kehormatannya sebagai seorang istri, anak dan perempuan muslim, berakhlak baik cermin atas segala ketaatan dan ketundukannya pada syariat Allah.

“..Sungguh, yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah adalah orang yang paling bertakwa, sungguh Allah Maha Mengetahui, Maha Teliti.” (QS. Al-Hujurat:13)

Seorang perempuan juga akan dikatakan mempunyai kecantikan jika dia bisa menjaga auratnya, dengan menutup tubuhnya secara sempurna menggunakan kerudung dan Jilbab. inilah kecantikan sejati seorang wanita serta cantiknya wanita dengan tunduk dan taat kepada Allah.

Jelas sekali bahwa cantiknya perempuan itu hanya dilihat dari ketakwaannya, dan taatnya kepada Allah. Dia menjalankan semua aturan Allah, cantiknya dibalut dengan menutup aurat secara sempurna serta dia akan selalu menjaga dirinya agar menjadi wanita sholehah. So, kecantikan itu ada dalam ketaatannya kepada Allah Subhanahu Wa Ta’aala.




Sumber : islampos.com
LIKE & SHARE

1 Response to "Dalam Ketaatan Ada Kecantikan"

michelle mengatakan...

ayo segera bergabung dengan kami hanya dengan minimal deposit 20.000
dapatkan bonus rollingan dana refferal ditunggu apa lagi
segera bergabung dengan kami di i*o*n*n*q*q