Lucu...! Koala jadi kameramen


Negara Jepang tengah ramai dibicarakan karena ada anjing yang jadi pembaca berita televisi. Kali ini kisah tidak jauh berbeda juga datang dari negeri Kanguru Australia.

Hewan jenis Koala ini pintar, dia berasal dari Kebun Binatang pesisir New South Wales sedang menjadi pemberitaan heboh di sosial media (Sosmed).

Kelakuan Koala terjadi sekitar sepekan yang lalu pada saat Koala betina berusia satu tahun bernama Miley sedang asyik mengutak-atik kamera video seperti kameramen handal.

Berdasarkan pemberitaan daari media setempat, aksi Miley tersebut dimulai dengan berdiri di belakang kamera sebelum beranjak naik ke atas kamera video itu.

Amanda Woodbine si pawang Koala bernama Miley tersebut menceritakan saat ini hewan kesayangannya itu mempunyai panggilan baru yakni Barry sejak aksinya menjadi sesuatu yang viral.

"Dia lahir di kebun ini, aksinya seperti sumber kebahagiaan bagi kita semua," ungkap Amanda Woodbine.
LIKE & SHARE

0 Response to "Lucu...! Koala jadi kameramen"